Pendidikan Bahasa Indonesia
Vol 4, No 2 (2014): Juranl Wisuda ke-49 Mahasiswa Prodi Bahasa dan Sastra Indonesia

PERUBAHAN NILAI MORAL TOKOH MEDASING DALAM NOVEL ANAK PERAWANN DI SARANG PENYAMUN KARYA SUTAN TAKDIR ALISJAHBANA

-, Reni - ( Mahasiswa STKIP PGRI Sumatera Barat)



Article Info

Publish Date
02 May 2015

Abstract

Perubahan moral tidak terjadi dengan sendirinya. Akan tetapi, terbentuk dalam hubungannya dengan objek, orang, kelompok, maupun lembaga. Lingkungan yang terdekat dengan kehidupan sehari-hari banyak memiliki peranan penting seperti orang tua saudara-saudara di rumah dan sebagainya. Terdapat banyak kemungkinan yang mempengaruhi timbulnya sikap seseorang. Begitu juga dalam novel Anak Perawan di Sarang Penyamun karya Sutan Takdir Alisjahbana Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan perubahan nilai moral tokoh Medasing dalam novel Anak Perawan di Sarang Penyamun karya Sutan Takdir Alisjahbana. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif. Sumber datanya yaitu novel Anak Perawan di Sarang Penyamun karya Sutan Takdir Alisjahbana. Hasil penelitiannya adalah pertama, temuan penelitian terbagi dua yaitu deskripsi tokoh dan perubahan nilai moral tokoh Medasing dalam novel Anak Perawan di Sarang Penyamun karya Sutan Takdir Alisjahbana. kedua, analisis perubahan nilai moral tokoh Medasing dalam novel Anak Perawan di Sarang Penyamun karya Sutan Takdir Alisjahbana. Ketiga, Pembahasan.

Copyrights © 2014