Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh servant leadership dan co-worker support terhadap kinerja karyawan rumah makan “Kedai Bintang” di Samarinda. Pengumpulan data penelitian menggunakan metode sensus dimana seluruh populasi yang berjumlah 35 orang dijadikan sebagai sampel. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda dengan SPSS sebagai alat hitungnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan servant leadership terhadap kinerja karyawan. Dan terdapat pengaruh positif dan signifikan co-worker support terhadap kinerja karyawan.
Copyrights © 2020