Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh atribut produk syariah yang ditawarkan dan promosi insaniyyah yang dilakukan oleh Bank Kaltim Cabang Syariah Samarinda terhadap keputusan non-muslim untuk menjadi pelanggan. Penelitian ini melibatkan 150 responden dan hasilnya dianalisis dengan menggunakan regresi linier berganda dan uji-t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa atribut produk syariah memiliki nilai t lebih kecil dari t tabel dengan tingkat signifikansi 0,465 sedangkan promosi insaniyyah menunjukkan bahwa nilai t lebih besar dari t tabel dengan 0,00 pada tingkat signifikansi. Dari hasil analisis, dapat disimpulkan bahwa atribut produk syariah tidak berpengaruh terhadap keputusan non-muslim untuk menjadi pelanggan sehingga hipotesis pertama ditolak. Sementara promosi insaniyyah berpengaruh signifikan terhadap keputusan non-muslim untuk menjadi pelanggan, oleh karena itu hipotesis kedua diterima
Copyrights © 2018