SPIN: Jurnal Kimia & Pendidikan Kimia
Vol. 4 No. 2 (2022): Juli - Desember 2022

PENGEMBANGAN VIDEO ANIMASI ADOBE AFTER EFFECT BERBASIS AUDIOVISUAL PADA MATERI TERMOKIMIA SMA/MA KELAS XI: DEVELOPMENT OF AUDIOVISUAL-BASED ADOBE AFTER EFFECT ANIMATION VIDEOS ON CLASS XI HIGH SCHOOL/MA THERMOCHEMICAL MATERIALS

Rahmawati Rahmawati (a:1:{s:5:"en_US"
s:29:"UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta"
})

Retno Aliyatul Fikroh (UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
22 Dec 2022

Abstract

Pendidik harus mampu mensinergikan teknologi pada proses pembelajaran yaitu melalui metode dan media yang kreatif dan inovatif sehingga memudahkan peserta didik dalam memahami materi termokimia yang bersifat abstrak beserta perhitungan dan tidak menimbulkan miskonsepsi. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan video animasi adobe after effect berbasis audiovisual pada materi termokimia dan mengetahui kualitas video yang dikembangkan. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (R&D) dengan model pengembangan 4D (Define, Design, Develop, dan Desseminate) yang dibatasi hanya sampai tahap Develop. Produk yang dikembangkan merupakan video animasi yang berbentuk .mp4. Teknik pengumpulan data untuk kelayakan media pembelajaran dilakukan oleh validator dan angket respon peserta didik. Validator terdiri dari satu ahli materi, satu ahli media, dan tiga reviewer. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan yaitu dengan menggunakan skala likert, skala guttman, dan presentase keidealan. Hasil penilaian kualitas produk oleh ahli materi mendapatkan persentase 84,38% dengan kategori Sangat Baik, ahli media mendapatkan persentase 78,57% dengan kategori Sangat Baik, dan reviewer mendapatkan persentase 96,2% dengan kategori Sangat Baik. Produk direspon positif oleh 10 peserta didik kelas XI SMA/MA dengan persentase sebesar 95% dengan kategori Sangat Baik. Berdasarkan hasil penilaian, dapat disimpulkan bahwa produk yang dikembangkan dapat digunakan sebagai media alternatif dalam proses pembelajaran kimia materi termokimia.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

spin

Publisher

Subject

Chemistry Education

Description

SPIN adalah jurnal berkala yang diterbitkan dua kali setahun pada bulan Juni dan Desember oleh Program Studi Tadris Kimia FTK UIN Mataram. Jurnal ini berisi artikel yang diangkat dari hasil penelitian atau kajian analitis kritis kepustakaan khususnya di bidang kimia dan pendidikan kimia. SPIN: ...