Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran
Vol. 17 No. 21 (2022): Jurnal Penelitian,Pendidikan, dan Pembelajaran

Analisis kemampuan berpikir kreatif matematis peserta didik pada materi pola bilangan

Ivan Ivan Hartaji (Universitas Islam malang)
Isbadar Nursit (Unknown)
Abdul Halim Fathani (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Sep 2022

Abstract

Abstrak: Peningkatan proses pembelajaran matematika di dalam kelas membutuhkan kemampuan berpikir keratif. Dalam belajar matematika, kemampuan berpikir kreatif adalah salah satu kemapuan matematis yang penting dikuasai dan dikembangkan oleh peserta didik. Berpikir kreatif menambah dukungan kepada peserta didik sehingga peserta didik lebih bersemangat untuk memecahkan masalah. Berpikir kreatif adalah kemapuan mengeksplorasi ide yang berbeda, berkualitas, dan sesuai tugas. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kemampuan berpikir kreatif matematis peserta didik pada materi pola bilangan kelas VIII MTs Mamba’ul Ulum Pandaan. Dalam penelitian ini pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif, jenis kualitatif yang digunakan adalah deskriptif  kualitatif. Proses pengambilan data dilaksanakan di MTs Mamba’ul Ulum Pandaan. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan 3 cara, yaitu observasi, tes dan wawancara. Setelah data diperoleh, kemudian dilakukan analisis data kualitatif yang terdiri dari: analisis sebelum di lapangan dan analisis selama di lapangan. Analisis selama dilapangan meliputi reduksi data, penyajian data dan penarikan hasil kesimpulan. Setelah itu dilakukan uji keabsahan data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peserta didik dengan kemampuan berpikir kreatif matematis tinggi memenuhi 4 indikator. Peserta didik dengan kemampuan berpikir kreatif sedang memenuhi 2 indikator, sedang peserta didik dengan kemampuan berpikir kreatif renah tidak memenuhi satupun indikator yang telah ditetapkan. kata Kunci : berpikir kreatif, pola bilangan,Matematika SMP

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jp3

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

JP3 adalah Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pembelajaran yang terbit dua kali setahun pada bulan Pebruari dan September, berisi artikel hasil penelitian dan non penelitian bidang pendidikan dan pembelajaran. Tulisan yang akan dimuat adalah artikel ilmiah hasil penelitian atau artikel ilmiah non ...