Indonesian Community Journal
Vol 2 No 3 (2022): I-Com: Indonesian Community Journal (Desember 2022)

Sistem Layanan Desa Ciseeng Berbasis Web dan Android untuk Meningkatkan Pelayanan Desa pada Masyarakat

Ahmad Sabiq (Universitas YARSI)
Suhaeri (Universitas YARSI)
Herika Hayurani (Universitas YARSI)
Erik Febriyanto (Universitas YARSI)
Ammar Abror (Universitas YARSI)



Article Info

Publish Date
16 Nov 2022

Abstract

Kantor Desa Ciseeng di kecamatan Ciseeng, Kabupaten Bogor, melayani keperluan warganya berkaitan dengan surat-surat, seperti pelayanan pembuatan surat perizinan, pengantar KTP, dan beberapa layanan yang totalnya hampir 30 jenis. Kendala yang dihadapi oleh warga untuk mengajukan surat melalui pelayanan desa adalah mereka harus meluangkan waktu khusus. Untuk warga yang bekerja di luar wilayah Ciseeng, khususnya di luar Kabupaten Bogor, terpaksa harus cuti bekerja selama satu hari. Pada kegiatan Pengabdian kepada masyarakat ini, penulis membangun aplikasi sistem layanan desa Ciseeng berbasis web dan android. Melalui sistem tersebut, diharapkan warga desa Ciseeng dapat lebih mudah mengakses  layanan desa, serta staf kantor Desa Ciseeng dapat lebih mudah dan cepat dalam membuat surat-surat yang diperlukan warga. Beberapa perangkat desa yang mengurus perizinan dan perwakilan masyarakat desa telah mencoba menggunakan sistem yang telah dikembangkan, serta diberikan pelatihan penggunaan Sistem Pelayanan berbasis Web dan Android. Setelah mengikuti pelatihan tersebut, sebagian besar peserta dapat menguasai penggunaan Sistem Layanan Desa yang dikembangkan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

i-com

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Public Health Social Sciences Other

Description

I-Com: Indonesian Community Journal, merupakan jurnal yang menerbitkan artikel hasil kegiatan pengabdian masyarakat. Jurnal ini diterbitkan oleh Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Raden Rahmat yang bertujuan untuk mempublikasikan berbagai hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan ...