Jurnal Riset Indragiri
Vol 1 No 2 (2022): Juli

REGULASI PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN INDRAGIRI HILIR DALAM UPAYA PENCEGAHAN DAN PENGENDALIAN VIRUS COVID-19

Wandi (Universitas Islam Indragiri)
Juniarti (Mahasiswa Pascasarjana UIR)
Raden Dimas Wibowo (Universitas Islam Indragiri)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2022

Abstract

Covid-19 adalah pandemi dunia yang telah menyerang seluruh negara termasuk Indonesia. tidak hanya menyerang bidang kesehatan, pandemi covid-19 juga menyerang pembangunan dan perekonomian Indonesia. Hal ini juga berpotensi mengancam Kabupaten Indragiri Hilir, Rumusan masalah yang dibahas dam topik kajian ini berkaitan dengan 1. Bagaimanakah Tinjauan Yuridis Pengaturan pencegahan dan pengendalian Virus Covid 19 di Kabupaten Indragiri Hilir, 2. Bagaimanakah bentuk kebijakan Pencegahan dan Pengendalian Virus Covid 19 oleh Tim Gugus Tugas Covid 19 di Wilayah Hukum Indragiri Hilir. Pendekatan Penelitian Normatif, menjadi pilihan dalam jenis penelitian karya ilmiah ini. Hasil pembahasan disimpulkan bahwa Pengaturan hukum terhadap pencegahan dan pengendaliaan Covid 19 di Kabupaten Indragiri Hilir telah terakomodir dalam berbagai peraturan perundang-undangan, sampai tingkat kabupaten dan kota, kebijakan terhadap pencegahan penyebaran covid dilakukan oleh pemerintah seperti Keputusan Bupati Indragiri Hilir Nomor 368/IV/HK-2020, tentang Perpanjangan Status Siaga Darurat Bencana Non Alam Akibat Corona Virus Disease 2019 (covid-19) Di Kabupaten Indragiri Hilir juncto Peraturan Bupati Indragiri Hilir Nomor 50 Tahun 2020 tentang Penerapan disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan sebagai Upaya Pencegahan dan Pengendalian Corona Virus Disease 19 di Kabupaten Indragiri Hilir.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jri

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Chemistry Economics, Econometrics & Finance Education Engineering Health Professions Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Ilmu Sosial: Ilmu Hukum, Ilmu Politik, Geografi, Sosiologi, Pendidikan, Kebijakan, Tinjauan Sosial, Seni, Sejarah, Filsafat, Antropologi, dsb. Agama : Pendidikan Agama Islam, Ilmu Hadits, Tafsir, dsb. Teknik: Teknik Industri, Teknik Mesin, Teknik Sipil, Teknik Elektro, Teknik Kimia, Teknik ...