Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hambatan kenaikan pangkat golongan IVa ke atas, keterlaksanaan budaya literasi, dan penerapkannya. Metode yang digunakan adalah Gendam (Gerakan Nulis pada Media) melalui workshop penulisan dan diklat. Data guru ASN golongan IVa keatas dianalisis untuk ketercapaiannya. Data diperoleh dari perpustakaan dan jumlah guru ASN yang menulis dan dimuat di koran, majalah, jurnal dan buku baik pelajaran maupun non pelajaran. Temuan menunjukkan bawha ada hambatan kenaikan pangkat disebabkan guru-guru golongan IVa ke atas tidak menulis dan berhenti pada publikasi ilmiah. Keterlaksanaan budaya literasi secara makro baik siswa maupun guru sebesar 83,33%, secara individu masih rendah, sedangkan menulis di Koran 12,90%, menulis di Jurnal 10,48%, menulis di Buletin/Majalah 2,41% dan menulis buku pelajaran/non pelajaran 9,67%.
Copyrights © 2022