Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, 1) tingkat keaktifan belajar peserta didik kelas VIII SMPN 4 Sungguminasa dengan menerapkan media Edpuzzle, 2) peningkatan keaktifan belajar peserta didik melalui penerapan media Edpuzzle, 3) peningkatkan keaktifan belajar secara signifikan pada peserta didik setelah diterapkan media Edpuzzle. Jenis penelitian ini adalah  pra–experiment. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas VIII sebanyak 353 peserta didik. Sampel dipilih secara Purposive Sampling dengan jumlah 28 peserta didik. Analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif dan inferensial. Hasil yang di peroleh setelah  penelitia yaitu 1) tingkat keaktifan belajar sebelum penerapan media Edpuzzle dengan rata-rata skor 6,96 berada pada kategori rendah, setelah penerapan media Edpuzzle dengan rata-rata skor 14,10 berada pada kategori sedang. 2) rata-rata N-Gain keaktifan belajar setelah  diterapkan media Edpuzzle sebesar 0,51 yang berada pada kategori sedang, 3) mengalami peningkatan secara signifikan setelah diterapkan media Edpuzzle pada keaktifan belajar peserta didik kelas VIII SMP Negeri 4 Sungguminasa
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024