Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisis Capital, Earning, Good corporate governance, dan Risk profile terhadap kinerja keuangan perbankan pada Bank Jateng Cabang Brebes pada tahun 2017-2021 ekuivalen Peraturan Bank Indonesia. Jenis penelitian ini yaitu penelitian deskriptif kuantitatif. Dan teknik pengumpulan data penelitian ini yaitu teknik dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Capital dengan rata-rata nilai rasio dari Capital Adequacy Ratio (CAR) sebesar 19,35% termasuk kategori sangat baik. Earnings dengan rata-rata nilai rasio dari Return On Assets (ROA) yaitu 2,37% termasuk kategori yang sangat baik, sedangkan rata-rata nilai rasio dari Net Interest Margin (NIM) yaitu 6,01% juga termasuk kategori yang sangat baik. Good Corporate Governance (GCG) dengan rata-rata nilai komposit sebesar 2,07 juga termasuk kategori baik. Risk Profile dengan rata-rata nilai rasio Non Performing Loan (NPL) sebesar 2,61% termasuk kategori baik, sedangkan rata-rata nilai rasio dari Loan to Deposit Ratio (LDR) sebesar 92,60% termasuk kategori cukup baik.
Copyrights © 2022