Jurnal Pendidikan dan Konseling
Vol. 4 No. 6 (2022): Jurnal Pendidikan dan Konseling

Perbedaan Hasil Belajar Matematika Siswa yang Menggunakan Metode Problem Posing dengan Metode Ekspositori di Kelas VIII SMP Negeri 1 Tapian Dolok T.A 2022/2023

Catherine Hasibuan (Universitas HKBP Nommensen Pematangsiantar)
Hotman Simbolon (Universitas HKBP Nommensen Pematangsiantar)
Yoel Octobe Purba (Universitas HKBP Nommensen Pematangsiantar)



Article Info

Publish Date
04 Nov 2022

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana hasil belajar matematika siswa yang menggunakan metode Problem Posing dan metode Ekspositori pada materi sistem persamaan linear dua variabel di kelas VIII SMP Negeri 1 Tapian Dolok T.A 2022/2023. Jenis penelitian ini adalah penelitian desain true Experimental Design, yakni posttest-only control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Tapian Dolok T.A 2022/2023 yang terdiri dari 5 kelas, sedangkan yang menjadi sampel dalam penelitian ini ada 2 kelas yang terdiri dari kelas VIII2 sebanyak 32 orang dan VIII4 sebanyak 32 orang. Dari hasil data penelitian diperoleh hasil uji normalitas dengan menggunakan uji Liliefors, ditemukan bahwa data hasil kedua kelompok berdistribusi normal. Dari hasil uji homogenitas kelas memiliki varians yang homogen dengan menggunakan uji homogenitas (uji F). Uji homogenitas Fhitung = 1,63 < 1,8025 dengan ? = 0,05. Artinya kedua kelompok sampel homogen. Dari hasil analis data diperoleh rataan = 15,59 dan standart deviasi = 2,32 untuk kelas eksperimen, serta rataan = 12,28 dan standart deviasi = 2,03 untuk kelas kontrol, artinya rata-rata dan standart deviasi siswa di kelas eksperimen lebih tinggi dari pada standart deviasi siswa di kelas kontrol. Untuk uji selisih dua rataan diperoleh thitung = 6,062 dan ttabel = 1,9994 ternyata berada pada daerah kritik karena thitung > ttabel , sehingga rataan kedua sampel berbeda secara signifikan. Berdasarkan analisis data, dapat disimpulkan bahwa: Hasil belajar yang menggunakan metode Problem Posing lebih baik dari hasil belajar yang menggunakan metode Ekspositori. Hal ini dapat diketahui dari hasil rataan skor tes siswa dengan metode Problem Posing lebih tinggi dibandingkan rataan skor tes siswa dengan metode Ekspositori.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jpdk

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Jurnal Pendidikan dan Konseling merupakan wadah bagi para peneliti untuk mengembangkan kompetensinya dalam bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Adapun scope jurnal ini berkaitan dengan pendidikan, sosial sains dan konseling. Jurnal ini terbit enam kali dalam setahun, yaitu pada bulan ...