Kiat Bisnis
Vol 5, No 1 (2012): KIAT BISNIS VOL 5 NO 1 DESEMBER 2012

MENGGEMBANGKAN ILMU DAN PRAKTEK MANAJEMEN MELALUI CRITICAL MANAGEMENT STUDIES

Hari, Abdul Hadi (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 May 2015

Abstract

Critical Management Studies (CMS) merupakan cabang dari teori manajemen berfungsi mengkritisi manajemen sebagai praktek dan body of knowledge. CMS menempatkan praktek manajemen dan disiplin ilmu manajemen dalam dunia nyata. CMS merefleksikan rightness  dan goodness  praktek manajemen termasuk nilai-nilai dan norma. Para akademisi termasuk mahasiswa dan manajer sebagai praktisi perlu terlibat dalam CMS melalui penelitian dan diskusi dengan menggunakan  critical thinking dalam pembelajaran untuk longlife education.  Pendekatan psikologi kognisi melalui Experiential Learning Theory model Kolb’s dapat dijadikan dasar critical thinking dalam CMS. Para pakar teori manajemen (akademisi) dan praktisi manajemen harus menyadari bahwa manajemen agar berarti dan menjadi Disiplin Ilmu, Profesi, Fungsi atau Filosofi, mereka harus bekerja sama.  Praktisi manajemen perlu menyadari bahwa mereka menerapkan teori di dalam praktek manajemen, dan jika itu semua dilakukan dalam kerangka teorisasi manajemen  maka akan bermanfaat untuk formulasi teori secara nyata Keywords : Critical Management Studi, Critical Theory, Learning

Copyrights © 2012