Jurnal Pendidikan dan Konseling
Vol. 4 No. 6 (2022): Jurnal Pendidikan dan Konseling

Pengaruh Model Pembelajaran Make A Match terhadap Hasil Belajar Siswa pada Tema Selalu Berhemat Energi Subtema Manfaat Energi Siswa Kelas IV SD Negeri 091522 Marubun Jaya

Meyrevanie Sicilia Sinaga (Universitas HKBP Nommensen Pematangsiantar)
Natalina Purba (Universitas HKBP Nommensen Pematangsiantar)
Junifer Siregar (Universitas HKBP Nommensen Pematangsiantar)



Article Info

Publish Date
14 Nov 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah model pembelajaran Make a match berpengaruh terhadap hasil belajar siswa pada tema selalu berhemat energi subtema manfaat energi siswa kelas IV SD Negeri 091522 Marubun Jaya atau tidak. Ada 2 hipotesis pada penelitian ini, ada pengaruh penerapan model make a match terhadap hasil belajar siswa pada tema selalu berhemat energi subtema manfaat energi siswa kelas IV SD Negeri 091522 Marubun Jaya (Ha) dan tidak ada pengaruh penerapan model pembelajaran Make a match berpengaruh terhadap hasil belajar siswa pada tema selalu berhemat energi subtema manfaat energi siswa kelas IV SD Negeri 091522 Marubun Jaya (HO). Metode penelitian ini adalah metode eksperimen dengan jenis penelitian yang menggunakan desain One Group Pretest-Posttest Design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV SD Negeri 121309 Marubun Jaya yang berjumlah 30 siswa. Karena jumlah populasi kurang dari 50 maka populasi dijadikan sebagai sampel dalam penelitian ini. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik pemberian tes dan observasi. Data penelitian ini dianalisis dengan menggunakan analisis deskriptif dan uji prasyarat analisis. Berdasarkan hasil analisis data diketahui bahwa hasil thitung sebesar 10,387 dengan taraf signifikan 0,05. Maka dapat disimpulkan terdapat pengaruh model pembelajaran Make a match berpengaruh terhadap hasil belajar siswa pada tema selalu berhemat energi subtema manfaat energi siswa kelas IV SD Negeri 091522 Marubun Jaya Ha diterima dan HO ditolak.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jpdk

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Jurnal Pendidikan dan Konseling merupakan wadah bagi para peneliti untuk mengembangkan kompetensinya dalam bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Adapun scope jurnal ini berkaitan dengan pendidikan, sosial sains dan konseling. Jurnal ini terbit enam kali dalam setahun, yaitu pada bulan ...