Indonesian Journal of Hospital Administration
VOL 5, NO 2 (2022)

Burnout Pada Perawat di Ruang Rawat Inap di Rumah Sakit: Studi Deskriptif

Fatimah, Fatma Siti (Program Studi S1 Administrasi Rumah Sakit, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan, Universitas Alma Ata, Yogyakarta, indonesia)
Yugistyowati, Anafrin (Program Studi Pendidikan Profesi Ners, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan, Universitas Alma Ata, Yogyakarta, Indonesia)



Article Info

Publish Date
01 Oct 2022

Abstract

Perawat yang bekerja di rawat inap mempunyai tantangan serta tanggungjawab yang berkelanjutan sehingga dapat menyebabkan stres selama bekerja menyebabkan kelelahan secara emosional dan fisik atau burnout. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran burnout pada perawat di rawat inap.  Desain penelitian ini deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional. Penelitian dilakukan di Teknik sampel yang digunakan yaitu nonprobability sampling dengan jenis total sampling. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 85 responden. Penelitian dilaksanakan di Rumah Sakit Dr. Soetarto Yogyakarta. Penelitian dilaksanakan pada bulan Juni tahun 2022. Alat ukur instrument yang digunakan yaitu kuesioner burnout. Uji statistik yang digunakan adalah univariat. Hasil penelitian menunjukkan Penelitian ini dapat disimpulkan burnout perawat di ruang rawat inap mayoritas dalam kategori sedang yaitu sebesar 57 (67.1%) perawat. Sehingga hal ini perlu perhatian khusus dari manajemen Rumah Sakit untuk mengatasi burnout sehingga kinerja perawat menjadi optimal. Kata Kunci: Burnout; Kelelahan kerja; Perawat

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

IJHAA

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Indonesian Journal of Hospital Administration (IJHAA) is the journal which will publish scientific article about research in health and hospital management. The focus of this journal is in Occupational Health and safety, Financial Management, Health Regulation and Policy, Human Resources Management, ...