JURNAL PENDIDIKAN MIPA
Vol 12 No 4 (2022): JURNAL PENDIDIKAN MIPA

Analisis Kemampuan Komunikasi Matematis Berdasarkan Gaya Belajar Siswa pada Pembelajaran Matematika

Romi Iwan Suyandi (STKIP Paracendekia NW Sumbawa)
Aska Muta Yuliani (STKIP Paracendekia NW Sumbawa)
Wiwin Putriawati (STKIP Paracendekia NW Sumbawa)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan komunikasi matematis siswa berdasarkan gaya belajar visual, auditorial, dan kinestetik dengan jenis penelitian kualitatif. Penentuan Subjek dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling. Jumlah subjek dalam penelitian yaitu 6 (enam) orang siswa dengan masing-masing setiap gaya belajar terdiri dari satu kemampuan komunikasi matematis tinggi dan rendah. Teknik analisis data dilakukan secara interaktif dengan teknik data reduction, data display, dan calculasion drawing/verification. Adapun instrument yang digunakan yaitu angket gaya belajar, tes kemampuan matematis tertulis, dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Siswa dengan gaya belajar visual tinggi memiliki kemampuan komunikasi matematis tinggi; (2) siswa dengan gaya belajar visual rendah memiliki kemampuan komunikasi matematis tinggi; (3) siswa dengan gaya belajar auditorial tinggi memiliki kemampuan komunikasi matematis rendah; (4) siswa dengan gaya belajar auditorial rendah memiliki kemampuan komunikasi matematis rendah; (5) siswa dengan gaya belajar kinestetik tinggi memiliki kemampuan komunikasi matematis tinggi; (6) siswa dengan gaya belajar kinestetik rendah memiliki kemampuan komunikasi matematis tinggi.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jpm

Publisher

Subject

Education Mathematics Social Sciences Other

Description

Jurnal Pendidikan MIPA STKIP Taman Siswa Bima, terbit 2 kali setahun dengan edisi Januari–Juni dan Juli-Desember. Sebagai media informasi, pemikiran dan hasil penelitian yang berkaitan dengan pendidikan matematika dan ilmu pengetahuan ...