Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Strategi Pembelajaran Inkuiri Berbantuan Komik Digital Terhadap Kreativitas dan Hasil Belajar Biologi Perserta Didik Kelas X SMA Negeri 6 Denpasar Tahun Pelajaran 2021/2022. Jenis penelitian ini termasuk Quasi Eksperiment dengan desain penelitian Non- Equvalent Control Group Desing. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh kelas X SMA Negeri 6 Denpasar yang terdiri dari 4 kelas, yang berjumlah 128 orang. Sampel dalam penelitian ini dengan teknik random sampling, terpilih dua kelas yaitu kelas X IPA 1 sebagai kelompok eksperimen dan kelas X IPA 3 sebagai kelompok kontrol. Data yang diperoleh adalah data kuantitatif berupa skor kreativitas yang mengunakan metode angket dan hasil belajar biologi dengan mengunakan metode tes. Analisis data mengunakan MANOVA dengan bantuan SPSS 23.0 for windows. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh: 1) ada pengaruh strategi pembelajaran inkuiri berbantuan komik digital terhadap kreativitas peserta didik kelas X SMA Negeri 6 Denpasar. 2) ada pengaruh strategi pembelajaran inkuiri berbantuan komik digital terhadap hasil belajar perserta didik kelas X SMA Negeri 6 Denpasar. 3) ada pengaruh secara simultan strategi pembelajaran inkuiri berbantuan komik digital terhadap kreativitas dan hasil belajar biologi. Sehingga dapat disimpulkan ada pengaruh strategi pembelajaran inkuiri berbantuan komik digital terhadap kreativitas dan hasil belajar biologi peserta didik kelas X SMA Negeri 6 Denpasar
Copyrights © 2022