AL-MASHALIH (Journal of Islamic Law)
Vol. 3 No. 2 (2022): AL-MASHALIH (Journal of Islamic Law)

Pasangan Ideal menurut Generasi Milenial Di Desa Maniskidul, Jalaksana, Kuningan Ditinjau dari Perspektif Fikih Munakahat

Hidayat, Yayat (Unknown)
Laela Purnamasari (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2022

Abstract

Generasi milenial memiliki kriteria tersendiri dalam memilih pasangan idealnya. Faktanya saat ini ditemukan beberapa kriteria yang dipilih namun belum/kurang sesuai dengan norma yang ajarkan Islam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kriteria pasangan ideal pada masyarakat generasi milenial di Desa Maniskidul Kecamatan Jalaksana Kabupaten Kuningan dan bagaimana tinjauannya menurut Fikih Munakahat. Penelitian ini termasuk jenis penelitian lapangan atau field research. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan dokumentasi. Sasaran dalam penelitian ini generasi milenial pada masyarakat milenial Desa Maniskidul Kecamatan Jalaksana Kabupaten Kuningan. Adapun hasil dari penelitian ini yaitu secara keseluruhan dapat disimpulkan bahwa generasi milenial Desa Maniskidul Kecamatan Jalaksana Kabupaten Kuningan dalam hal memilih kriteria pasangan ideal telah sesuai dengan perspektif fikih munakahat. Namun, pada lima responden memberikan kriteria tambahan dalam menentukan pasangan hidup yang ideal yaitu faktor kepribadian diantaranya yaitu pasangan yang menghargai istri, sayang keluarga, bertanggung jawab serta jujur.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

mashalih

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

AL MASHALIH is published by Sekolah Tinggi Ilmu Syariah Husnul Khotimah (STIS HK) Kuningan, West Java, Indonesia. The journal will focus on providing quality research in the areas of Islamic Family and Economic Law. The goal of the journal is to cover topics that are paramount in modern Islamic ...