Metakognisi : Jurnal Kajian Pendidikan
Vol. 2 No. 2 (2020): Metakognisi

Kompetensi Kepala Sekolah Boarding School Dalam Menciptakan Iklim Sekolah Yang Kondusif Untuk Peningkatan Mutu Sekolah di MTs Mardhatillah Al Umtazah Picung Pandeglang

Yayan Sofyan (STKIP Babunnajah)
Iffah Lathifah (Guru MTs Mardhatillah Al Mumtazah)



Article Info

Publish Date
04 Jul 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk 1). Mengetahui kompetensi kepala sekolah boarding school dalam menciptakan iklim sekolah yang kondusif di MTs. Mardhatillah Al Mumtazah Picung Pandeglang. 2). Mengetahui Iklim Sekolah yang kondusif di MTs. Mardhatillah Al Mumtazah Picung Pandeglang. 3) Mengetahui dampak iklim sekolah yang kondusif terhadap peningkatan mutu sekolah di MTs. Mardhatillah Al Mumtazah Picung Pandeglang. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan desain deskriptif, yaitu penelitian yang memberi gambaran secara cermat mengenai individu atau kelompok tertentu tentang keadaan dan gejala yang terjadi. Analisis data dilakukan secara terus menerus sejak pengumpulan data hingga penulisan. Dari penelitian ini diperoleh temuan-temuan tentang : 1). Kompetensi kepala sekolah memiliki pengaruh besar dalam menciptakan iklim sekolah yang kondusif 2). Iklim Sekolah yang Kondusif berpengaruh pula terhadap gaya pembelajaran baik guru maupun siswa. 3). Kepala sekolah dan iklim sekolah yang kondusif memiliki peranan penting untuk peningkatan mutu sekolah. Kompetensi Kepala Sekolah merupakan variabel yang mempunyai pengaruh dan dominan atas terciptanya iklim sekolah yang kondusif dan peningkatan mutu sekolah. Hal ini dapat dijelaskan bahwa mutu sekolah selalu meningkat pada saat Kepala Sekolah memiliki kemampuan sesuai kompetensinya didukung pula dengan iklim sekolah yang kondusif. Disarankan agar setiap sekolah yang ingin meningkatkan mutu mempunyai kepala sekolah yang kompeten, selain itu juga harus tercipta iklim sekolah yang kondusif sehingga akan berpengaruh terhadap peningkatan mutu sekolah.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

metakognisi

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Metacognition is a journal of educational studies that contain writing the results of thought analysis, conceptual studies and research in the field of ...