Jurnal PENEROKA: Kajian Ilmu Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Vol. 2 No. 2 (2022): Juli 2022

SENYAPAN PADA ACARA GELAR WICARA HOTMAN PARIS SHOW EPISODE BULAN JULI 2021

Ilma Malili (IAIDA Blokagung Banyuwangi)



Article Info

Publish Date
01 Aug 2022

Abstract

Berbicara merupakan salah satu kemahiran berbahasa yang tidak dapat dipisahkan dalam kegiatan interaksi manusia. Namun, manusia dalam berbicara mengalami kekeliruan dalam berbicara. Salah satunya adalah senyapan. Hal tersebut terjadi dalam acara gelar wicara Hotman Paris Show. Senyapan dapat dilakukan oleh siapa saja dengan berbagai faktor dan letak pada kalimat. Penelitian ini bertujuan untuk 1) mengetahui wujud senyapan dalam acara Gelar Wicara Hotman Paris Show. 2) mengetahui tentang faktor-faktor yang memengaruhi senyapan dalam acara Gelar Wicara Hotman Paris Show. Jenis penelitian ini bersifat kualitatif derkriptif dengan penelitian yang dilaksanakan untuk mengetahui masalah tersebut tanpa membandingkan atau menghubungkan antara masalah yang ada dengan gambaran interverensi dari penelitian terhadap suatu fenomena. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan teknik pengumpulan data dengan metode simak yang terdiri simak libat cakap, simak bebas lipat cakap, dan catat. Aktivitas dalam analisis meliputi reduksi data (data reduction), penyajian data (data display) serta penarikan kesimpulan dan verifikasi (conclusion drawing verification). Berdasarkan analisis yang diperoleh hasil dari penelitian bahwa senyapan dalam acara gelar wicara Hotman Paris Show terdapat senyapan yang dilakukan oleh beberapa narasumber dan moderator dalam acara Hotman Paris show twrdapat senyapan dalam kategori jenis senyapan diam dan jenis senyapan berisi, dengan berbagai faktor-faktor yang memengaruhinya. Yakni: 1) Ketidaksiapan penutur dalam proses berbicara, 2) Berhati-hati dalam berujar, 3) Lupa dalam memproduksi ujaran yang akan disampaikan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

Peneroka

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

PENEROKA : Jurnal Bahasa, Sastra, dan Pengajarannya The PENEROKA journal for Indonesian Language and Literature Education is published by the Department of Indonesian Tadris, Faculty of Tarbiyah and Teacher Training, Darussalam Blokagung Islamic Institute. It publishes research-based articles in the ...