JOEL: Journal of Educational and Language Research
Vol. 1 No. 7: Februari 2022

EFEKTIVITAS MULTIMEDIA INTERAKTIF DALAM MENINGKATKAN PENGETAHUAN FISIOLOGI MENSTRUASI MAHASISWI SEMESTER I DIII KEBIDANAN POLTEKKES KEMENKES SURAKARTA

Nurul Aini Suria Saputri (Poltekkes Kemenkes Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Indonesia)



Article Info

Publish Date
21 Feb 2022

Abstract

Pengetahuan tentang fisiologi menstruasi merupakan dasar penting dalam melaksanakan asuhan karena bidan dapat semakin jelas menafsirkan perubahan yang terdapat pada alat tubuh. Pengetahuan ini penting terkait perubahan hormonal yang terjadi dalam siklus kehidupan. Dalam keseluruhan proses pendidikan mahasiswi bidan, kegiatan belajar merupakan kegiatan yang paling pokok. Aktivitas belajar akan berhasil jika anak didik belajar secara aktif yaitu mengalami sendiri proses belajar. Penggunaan multimedia dalam pembelajaran akan meningkatkan efisiensi, motivasi, konsisten dengan belajar terpusat-siswa, dan memandu belajar lebih baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas multimedia interaktif dalam meningkatkan pengetahuan mahasiswi tentang materi fisiologi menstruasi. Metode: Jenis penelitian ini adalah mixed methods research dengan embedded design. Sampel penelitian adalah mahasiswi nonreguler semester I Jurusan Kebidanan yang dibagi menjadi kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Pengambilan sampel menggunakan total sampling. Data yang diperoleh adalah data kuantitatif dan kualitatif pendukung. Data kuantitatif dianalisis menggunakan paired sample t test. Hasil: Multimedia interaktif efektif dalam meningkatkan pengetahuan fisiologi menstruasi mahasiswi semester I DIII kebidanan Poltekkes Kemenkes Surakarta dengan t hitung sebesar -13,903. Efektivitas tersebut didukung oleh respon responden mengenai penggunaan multimedia interaktif pada pembelajaran fisiologi menstruasi

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JOEL

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

JOEL: Journal of Educational and Language Research published by Bajang Institute, was established in twelve times a year and with printed version of ISSN: 2807-937X and the online version of ISSN: 2807-8721. We invite critical and constructive inquiries into wide range of fields of study with ...