Prosiding Seminar Nasional Hasil-hasil Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat
Vol 3 (2021): PROSIDING SEMINAR NASIONAL LPPM UMP 2021

LATIHAN DISCHARGE PLANNING UNTUK MENINGKATAN KOMPETENSI PERAWAT DALAM PEMBERIAN ASUHAN KEPERAWATAN

Sri Suparti (Universitas Muhammadiyah Purwokerto)
Etlidawati Etlidawati (Universitas Muhammadiyah Purwokerto)
Meida Laely Ramdani (Universitas Muhammadiyah Purwokerto)



Article Info

Publish Date
13 Jan 2022

Abstract

 Discharge planning ini menjadi hal yang wajib dalam akreditasi Rumah Sakit (RS), dan pelayanan kesehatan, setiap asien yang masuk kerumah sakit akan mendapatkan layanan Kesehatan termasuk didalamnya adalah discharge planning yang menjamin keberlangsungan layanan rumah sakit. Adapun permasalahan yang dihadapi oleh mitra adalah Perawat RS sudah melakukan discharge planning namun masih belum sesuai dengan standar kompetensi sehingga kurang komprehensif dan berdampak pada kualitas. Solusi yang ditawarkan diantaranya dengan mengadakan pelatihan discharge planing sesuai dengan standar dan kompetensi terkini dengan berbasis evidence base nursing secara daring dna luring sehingga menjadi solusi mitra dan masukan pada kurikulum keperawatan. Melakukan pelatihan tentang metode discharge planning dan evaluasinya sesuai dengan standar dan kompetensi terkini dengan berbasis evidence base nursing. Evaluasi program pelatihan melalui kuesioner dan demonstrasi. Berdasarkan hasil penerapan IBM didapatkan data, adanya peningkatan pengetahuan kompetensi rata rata discharge planning dari nilai 44,59 menjadi 69,54 dengan target skor maksimal adalah 83. Padas indikator evaluasi lain menunjukan perawat dapat memamahami dan mempraktikan teknis pelaksanan discharge planning pada pasien.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

semnaslppm

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Public Health Social Sciences

Description

Prosiding Seminar Nasional Hasil-Hasil Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat merupakan wadah artikel-artikel prosiding seminar nasional hasil-hasil penelitian dan pengabdian pada masyarakat. Dikelola oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat (LPPM) Universitas Muhammadiyah ...