JAMBURA: JURNAL ILMIAH MANAJEMEN DAN BISNIS
Vol 5, No 3 (2023): JIMB - VOLUME 5 NOMOR 3 JANUARI 2023

Pengaruh Kepercayaan Dan Harga Terhadap Minat Beli Konsumen Online Di Riela Shop Kota Gorontalo

Korika Fattah (Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Gorontalo)
Zulfia K Abdussamad (Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Gorontalo)
Rizan Machmud (Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Gorontalo)



Article Info

Publish Date
09 Jan 2023

Abstract

Hasil penelitian menunjukkan bahhwa (1) Kepercayaan berpengaruh signifikan terhadap Minat beli pada Riela Shop Kota Gorontalo dengan nilai thitung lebih besar dari ttabel (11.467 1.987.), ), makna dari koefisien positif menunjukkan bahwa semakin baik Kepercayaan Konsumen maka semakin tinggi pula Minat Beli pada Riela Shop Kota Gorontalo (2) Harga  berpengaruh positif dan signifikan terhadap Minat beli pada Riela Shop Kota Gorontalo dengan nilai thitung lebih besar dari ttabel (8.650 1.987), makna dari koefisien positif menunjukkan bahwa Harga memberikan dampak yang baik dalam peningkatan Minat Beli. (3) Kepercayaan dan Harga secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap Minat Beli pada Riela Shop Kota Gorontalo dengan nilai determinan sebesar 59,7%  Sedangkan sisanya sebesar 40,3% dapat dijelaskan oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini seperti experiential marketing, emotional marketing dan costumer service. Sehingga dapat dikatakan bahwa adanya kemampuan yang baik dari kepercayaan dan harga dalam meningkatkan minat beli pada Riela Shop Kota Gorontalo.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JIMB

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ilmiah Manajemen Dan Bisnis Dirilis Pada Tahun 2018 dan akan terbit tiga kali setiap tahunnya yakni periode Mei, September, Januari. Memuat tulisan tentang hasil penelitian, literature review, dan kajian-kajian di bidang manajemen yaitu (manajemen SDM, manajemen keuangan, manajemen pemasaran, ...