Jurnal ELTEK
Vol 11 No 2 (2013): ELTEK Vol 11 No 2

Desain dan Implementasi PLC Berbasis Mikrokontroler ATmega8

Muhamad Rifa'i (Politeknik Negeri Malang)
Ratna Ika Putri (Politeknik Negeri Malang)



Article Info

Publish Date
20 Oct 2017

Abstract

PLC (Programmable Logic Controller) menawarkan efisiensi kerja dalam dunia industri. PLC dirancang tahan terhadap kondisi lingkungan industri yang keras dan dapat dimodifikasi dengan mudah dan cepat. Perangkat ini telah menjadi standar kontroler dalam proses otomasi mesin-mesin produksi. Penguasaan teknologi ini sangat penting bagi orang-orang yang berkecimpung di dunia industri dan otomasi. Penelitian ini membahas desain dan implementasi sebuah PLC menggunakan mikrokontroler. Dengan PLC rancangan sendiri akan mereduksi biaya pembuatan apabila dibandingkan PLC buatan pabrik, sehingga sangat cocok diaplikasikan pada institusi pendidikan yang mementingkan efisiensi biaya. PLC rancangan sendiri ini dinamai dengan PLC-Mikro yang bisa diprogram dengan perangkat lunak open source LD-Mikro. Hasil penelitian menunjukkan untuk modul masukan dan keluaran dapat bekerja dengan baik pada tegangan kerja 0 s.d. 5 Volt. Pengujian timer PLC-Mikro menunjukkan adanya kesalahan 2,37%.

Copyrights © 2013






Journal Info

Abbrev

eltek

Publisher

Subject

Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Energy Engineering

Description

Jurnal ELTEK merupakan media yang diterbitkan oleh Politeknik Negeri Malang sebagai sarana diseminasi dan publikasi artikel hasil penelitian dan artikel konseptual yang dilakukan oleh para peneliti, akademisi, praktisi dan industri di bidang Teknik Elektro. Artikel yang diajukan untuk diterbitkan ...