Excellent Midwifery Journal
Vol 5, No 1 (2022): EDISI APRIL

FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF DI BPM EKA KELURAHAN MEDAN DENAI TAHUN 2020

Eka Purnamasari (STIKes Mitra Husada Medan)



Article Info

Publish Date
18 Jan 2023

Abstract

Cakupan anak yang diberi ASI Eksklusif di Kota Medan dari tahun 2014-2017 sangat fluktuatif dengan  rata-rata cakupan kurang dari 50%. ASI eksklusif adalah pemberian ASI sejak anak dilahirkan sampai anak berumur 6 bulan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan  dengan pemberian ASI  eksklusif di BPM Eka Kelurahan Medan Denai Tahun 2020. Jenis penelitian merupakan observasional analitik dengan pendekatan cross sectional study. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh bayi  yang dibawa  berkunjung ke BPM Eka Kelurahan Medan Denai Tahun 2020.  Sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik total sampling, di mana jumlah sampel adalah  sebanyak 85 orang. Analisis data yang dilakukan adalah analisis univariat dan analisis bivariat dengan menggunakan Chi-square. Teknik analisis data menggunakan chi square. Proporsi responden yang tidak memberikan ASI Eksklusif adalah 75,3%. Hasil analisis bivariat menunjukkan  terdapat hubungan antara umur, paritas, pengetahuan dan sikap ibu dengan pemberian ASI Eksklusif di di BPM Eka Kelurahan Medan Denai Tahun 2020 dengan nilai p<0,05.  Tidak ada hubungan antara variabel pendidikan, pekerjaan dan penghasilan dengan pemberian ASI Eksklusif di di BPM Eka Kelurahan Medan Denai Tahun 2020d.engan nilai p>0,05.. Disarankan kepada petugas kesehatan di BPM Eka dan  pihak puskesmas perlu  meningkatkan intensitas pemberian informasi kepada masyarakat luas tentang pemberian ASI Eksklusif melalui penyuluhan Kata kunci : ASI Eksklusif, BPM, Eka, Sikap, Paritas

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

emj

Publisher

Subject

Health Professions Public Health

Description

Pregnancy Maternity Childbed Neonates, Infant, Under-fives and Pre-School Children Family Planning Reproduction Health Adolenscent Health Elderly Health Maternal Health Child Health Public ...