Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan tingkat kedisiplinan siswa antara siswa kelas X dan siswa kelas XI di SMA Negeri 12 Makassar. Jenis penelitian ini adalah penelitian komparatif kuantitatif. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah 742 siswa, kemudian ditarik sampel sebanyak masing masing 37 siswa kelas X dan 37 siswa kelas XI dengan menggunakan teknik sampling acak sederhana (Random sampling). Teknik pengumpulan data dilakukan melalui angket dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data menggunakan analisis statistic deskriptif dan analisis statistic inferensial. Untuk pengujian hipotesis menggunakan uji T dengan menggunakan program aplikasi SPSS 23. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kedisiplinan pada siswa kelas X dan siswa kelas XI diperoleh nilai thit 6,343 dan ttab 2,028 maka h1 diterima berarti ada perbedaan tingkat kedisiplinan siswa kelas X dan siswa kelas XI. Dari hasil analisis deskriptif, frekuensi kedisiplinan pada siswa dilihat pada indikator disiplin dalam peraturan baik lisan maupun tulisan menunjukkan siswa kelas X sebesar 90% dapat dikatakan baik dan siswa kelas XI sebesar 76% dapat dikatakan baik. Indikator disiplin dalam proses belajar mengajar menunjukkan siswa kelas X sebesar 85,3% dapat dikatakan baik dan siswa kelas XI sebesar 66,7% dapat dikatakan cukup baik. Indikator disiplin dalam menjaga dan menggunakan fasilitas sekolah menunjukkan siswa kelas X sebesar 88,7% dapat dikatakan baik dan siswa kelas XI sebesar 71,1% dapat dikatakan cukup baik.
Copyrights © 2021