Jambura FIsh Processing Journal
Vol 5, No 1 (2023): VOLUME 5 NOMOR 1, JANUARI 2023

Formulasi Dan Karakteristik Cookies Rumput Laut Eucheuma cottonii Sebagai Makanan Tambahan Ibu Hamil

Betari Claudia Mondong (FPIK UNG)
Rieny Sulistijowati (Gorontalo State University)



Article Info

Publish Date
27 Jan 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis formula, kadar air, yodium dan organoleptik dari produk cookies yang disubstitusi tepung rumput laut. Analisis  organoleptik secara deskriptif dengan menggunakan Rasch model, parameter kimia (kadar air dan kadar yodium) dirancang menggunakan Anova. denganperlakuan  P0 (tepung rumput laut 0%), P1 (Tepung rumput laut 1,77%), P2 (tepung rumput laut 3,55%), P3 (tepung rumput laut 5,33%). Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai organoleptik cookies dengan substitusi rumput laut yang diminiati oleh panelis terdapat pada konsentrasi 1,77% (aroma dan tekstur) dan konsentrasi 3,55% (warna dan rasa) dengan kriteria suka. Kadar air cookies dengan substitusi tepung rumput laut telah sesuai standar SNI cookies yaitu maksimal 5%, untuk kadar yodium yang dimiliki setiap perlakuan adalah P0 (2,3 mg), P1 (4,63 mg), P2 (11,05 mg), dan P3 (17,47 mg). Cookies pada konsentrasi P2 (3,55%) memiliki yodium yang cukup tinggi serta dapat diterima oleh panelis, untuk memenuhi gizi yodium sebesar 220 mg per hari ibu hamil dapat mengkonsumsi cookies rumput laut sebanyak 20 keping.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jfpj

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jambura Fish Processing Journal (JFPJ) adalah jurnal berkala ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas Negeri Gorontalo. JFPJ terbit dua kali dalam setahun pada bulan Januari dan Juli. The aims of this journal is to provide a venue for academicians, researchers ...