Latar Belakang : Pendidikan Kesehatan menggunakan Audiovisual merupakan suatu upaya atau kegiatan untuk menciptakan prilaku masyarakat yang kondusif untuk kesehatan melalui media perantara atau penggunaan materi dan penyerapannya melalui pandangan dan pendengaran sehingga membangun kondisi yang dapat membuat masyarakat mampu memperoleh penegtahuan, ketrampilan atau sikap. Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari Pengaruh Pendidikan Kesehatan Menggunakan Audio Visual Terhadap Tingkat Pengetahuan Pasangan Usia Subur (PUS) Tentang Metode Kontrasepsi Jangka Panjang Di Wilayah Puskesmas Kuala Lempuing.Metode : Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan Quasi ekperimen. Desain digunakan dalam penelitian ini adalah pre eksperimen (one group pre and post design). Populasi pada penelitian ini adalah jumlah Pasangan Usia Subur yang menggunakan KB non Metode Kontrasepsi Jangka Panjang dari bulan Januari-Juni tahun 2022 yaitu sebanyak 179 orang. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini dengan menggunakan teknik Purposive Sampling. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan data primer yang diperoleh dari hasil pembagian kuesioner kepada responden di wilayah kerja Puskesmas Kuala Lempuing Kota Bengkulu. Hasil : Berdasarkan hasil uji bivariat menggunakan Wilcoxon diperoleh nilai yang signifikan (2-tailed) sebesar 0.000. Hal ini menandakan bahwa nilai tersebut < 0.005, yang berarti ada pengaruh pendidikan kesehatan menggunakan audiovisual terhadap tingkat pengetahuan PUS tentang MKJP.Kesimpulan : Terdapat pengaruh pendidikan kesehatan menggunakan audio visual terhadap tingkat pengetahuan Pasangan Usia Subur (PUS) tentang Metode Kontrasepsi Jangka Panjang (MKJP) di wilayah kerja Puskesmas Kuala LempuingKata kunci : Pendidikan Kesehatan, Audio Visual, Pengetahuan
Copyrights © 2023