Kajian kepustakaan terkait teori belajar dalam pembelajaran matematika sangat penting. Untuk itu penulisan artikel ini bertujuan untuk mengetahui; (1) teori-teoriĀ belajar, dan (2) teori belajar dalam pembelajaran matematika. Data dalam kajian yang menyusun artikel ini berjenis data skunder, dengan metode pengumpulan data studi pustaka dan metode untuk pengkajiannya menggunakan studi literatur. Perolehan data yang didapat dikompulasi, dianalisis, dan disimpulkan sehingga mendapatkan kesimpulan mengenai teori belajar dalam pembelajaran matematika. Hasil kajian ini menunjukkan bahwa, dalam pelaksanaan pembelajaran matematika bisa digunakan berbagai teori belajar. Penggunaan berbagai bentuk teori belajar ini bisa digunakan sesuai kebutuhan pembelajaran. Adapun teori belajar yang dapat digunakan dalam pembelajaran matematika diantaranya; mulai dari teori belajar behaviorisme, kognitive, konstruktivisme, hingga teori belajar humanisme.
Copyrights © 2023