Jurnal Pendidikan dan Ilmu Sosial
Vol. 2 No. 1 (2023): JUPEIS: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Sosial

Implementasi Nilai Karakter Disiplin Dan Tanggung Jawab Pada Kelas III SDIT Mutiara

Awan Setiawan (STKIP Bina Mutiara Sukabumi)
Siti Apsoh (STKIP Bina Mutiara Sukabumi)
Asria Sudrajat (STKIP Bina Mutiara Sukabumi)



Article Info

Publish Date
25 Jan 2023

Abstract

Pendidikan karakter merupakan bagian penting dalam pendidikan di Indonesia. Masyarakat berkarakter merupakan cerminan bangsa Indonesia. Pendidikan karakter menjadi nilai tinggi bagi masyarakat Indonesia. Nilai karakter sangat diperhatikan oleh pemerintah hal ini sejalan dengan adanya program PPK atau Penguatan Pendidikan Karakter dimana program ini merupakan salah satu upaya menanggulangi permasalahan karakter di Indonesia. Banyak permasalahan  karakter  yang muncul seiring berkembangnya zaman. Arus global yang terus mengalir tidak dapat dibendung dengan kecerdasan saja. Hal tersebut mengakibatkan degradasi moral atau kemerosotan moral yang tidak dapat dihindarkan. Hal ini menjadi peluang bahwa sekolah sebagai tempat belajar menjadi tempat startegis menanamkan nilai karakter peserta didik sehingga memiliki pengaruh besar terhadap penanaman nilai nilai karakter di dunia pendidikan. SDIT Mutiara kelas III adalah tempat dimana penulis melakukan  penelitian. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan implementasi nilai karakter disiplin dan tanggung jawab pada siswa kelas III SDIT Mutiara. Metode  penelitian ini menggunkaan metode penelitian kualitatif. Setelah melakukan observasi, wawancara dan dokumentasi maka hasil penelitian menyatakan bahwa implementasi nilai karakter disiplin dan tanggung jawab pada siswa kelas III SDIT Mutiara meliputi tiga aspek yaitu perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi. ternyata dengan ketiga aspek ini mampu mengembngakan nilai karakter disipilin dan tanggung jawab pada siswa.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jp

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

JUPEIS : Jurnal Pendidikan dan Ilmu Sosial menerbitkan artikel ilmiah pendidikan dan ilmu sosial berdasarkan hasil penelitian dan hasil kajian pustaka. Jurnal ini menggunakan Bahasa Indonesia dan bahasa inggris. Terbit 4 kali setiap tahun pada bulan Januari, Maret, Juli, dan ...