IMTechno: Journal of Industrial Management and Technology
Vol. 4 No. 1 (2023): Januari 2023

Perancangan Aplikasi E-Commerce Berbasis Android

Duwi Cahya Putri Buani (STMIK Nusa Mandiri)
Deni Fitriani (Universitas Nusa Mandiri)



Article Info

Publish Date
26 Jan 2023

Abstract

Toko Sahabat adalah salah satu toko yang berada di Pasar Bobotsari, Purbalingga. Toko tersebut menjual bahan pokok pangan seperti minyak, tisu, susu, roti dan yang lainnya . Sistem penjualan pada toko sahabat masih menggunakan cara konvensional, sehingga ketika terjadi pandemi, dan pemerintah mengharuskan adanya jaga jarak antar masyarakat untuk pencegahan penyebaran virus tersebut serta dibatasinya jam operasional toko mengakibatkan penurunan omset penjualan pada toko sahabat, serta penggunaan cara konvensional kurang efektif dan efesien sehingga sering terjadi kesalahan dalam pencatatan stok, penjulan dan tidak jelas perhitungan penjualan setiap harinya. Maka penulis memberikan inovasi modern yaitu dengan adanya transaksi secara online menggunakan aplikasi E-commerce di sebuah toko yang berada di Pasar Bobotsari Purbalingga demi memenuhi kebutuhan masyarakat dan mematuhi peraturan pemerintah untuk menjaga jarak.Metode Pengembangan Sistem dalam penelitian ini menggunakan Waterfall atau SDLC (Software Development Life Cycle). Metode SDLC merupakan metode yang mudah untuk dipahami serta proses perancangan sistem dilakukan bertahap, jika satu step pengerjaan belum selesai maka tidak dapat melanjutkan ke step berikutnya, hal ini memudahkan perancang sistem dalam proses pengerjaan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

imtechno

Publisher

Subject

Computer Science & IT Industrial & Manufacturing Engineering

Description

IMTECHNO Journal of Industrial Management and Technology pertama kali publikasi tahun 2020 dengan nomor ISSN (Elektonik): 2774-342X yang diterbitkan oleh Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI). IMTECHNO Journal of Industrial Management and Technology memuat tulisan ilmiah yang berhubungan dengan ...