Jurnal GIZIDO
Vol 13 No 2 November (2021): Jurnal GIZIDO edisi November 2021

EDUKASI KOMIK ISI PIRINGKU PADA ANAK SD OVERWEIGHT

Joyeti Darni (Poltekkes Kemenkes Mataram)
Retno Wahyuningsih (Jurusan Gizi Poltekkes Kemenkes Mataram)



Article Info

Publish Date
01 Feb 2023

Abstract

Pergeseran life style yang terjadi pada masyarakat Indonesia, pola konsumsi tiggi kalori, tinggi gula sederhana dan rendah serat serta tidak diimbangi dengan aktivitas fisik yang cukup. Edukasi gizi dapat diterapkan untuk mencegah peningkatan prevalensi obesitas dan overweight. Pendekatan pada klien diperlukan dalam rangka pemecahan masalah untuk mengubah pola hidup menjadi lebih sehat dan lebih baik. Siswa usia sekolah dasar cenderung menyukai buku bergambar dalam bentuk realistis atau kartun. Komik memiliki fungsi media visual yang baik dalam membantu meningkatkan pengetahuan gizi seimbang dan diharapkan akan berpengaruh kepada perilaku gizi seimbang. Tujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian edukasi komik isi piringku terhadap energi pada anak sekolah dasar dengan status gizi lebih. Penelitian quasi eksperiment ini melibatkan 60 siswa yang dibagi menjadi kelompok perlakuan dengan pemberian edukasi komik isi piringku dan kelompok kontrol pemberian edukasi tanpa komik isi piringku. Analisis data energi pada kedua kelompok menggunakan uji paired t-test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh antara energi sebelum dan sesudah pemberian edukasi komik isi piringku pada kelompok perlakuan (P=0,000), sedangkan pada kelompok kontrol tidak memiliki pengaruh (p = 0.897). Kesimpulan adalah pemberian edukasi menggunakan komik isi piringku berpengaruh menurunkan energi pada siswa sekolah dasar yang memiliki status gizi lebih. Kata kunci: komik, isi piringku, energi, overweight

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

gizi

Publisher

Subject

Health Professions

Description

Jurnal GIZIDO merupakan jurnal berkala ilmiah dan media publikasi dari hasil-hasil penelitian (research article) di bidang gizi, pangan dan kesehatan dengan aspek gizi masyarakat, gizi klinik, gizi institusi (food service management), pangan fungsional. Jurnal GIZIDO diterbitkan oleh Jurusan Gizi ...