Belum adanya bahan ajar khususnya dalam pembelajaran IPA yang ramah tuna rungu wicara. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi budaya Bali dalam pengembangan bahan ajar IPA ramah tuna rungu wicara di sekolah inklusi. Jenis penelitian dengan menggunakan metode penelitian pengembangan. Eksplorasi dilakukan oleh mahasiswa dengan menggunakan model ADDIE. Instrumen yang digunakan lembar penilaian bahan ajar. Subjek penelitian dari ahli isi mata pelajaran, ahli desain pembelajaran, ahli budaya, dan ahli evaluasi dan pendidikan. Teknik analisis data dengan analisis Content Validity Ratio (CVR). Hasil dari penelitian ini adalah produk berupa bahan ajar Materi IPA yang dilengkapi dengan RPP dan LKPD dengan pengembangan berwawasan budaya Bali. Produk ini sudah divalidasi oleh ahli IPA, ahli desain pembelajaran, ahli budaya Bali, serta ahli evaluasi dan pendidikan, diperoleh hasil dengan nilai CVR dan CVI yaitu 1,00 yang dapat dikategorikan “valid” dan layak untuk diujicoba. Produk ini telah diujicobakan secara terbatas di kelas IV. Simpulan penelitian ini, yaitu produk dapat meningkatkan hasil belajar IPA Tuna Rungu Wicara di sekolah inklusi.
Copyrights © 2022