IJCOSIN : Indonesian Journal of Community Service and Innovation
Vol 3 No 1 (2023): Januari 2023

Peningkatan Kapasitas Pokdarwis Pada Tata Kelola Desa Wisata Kampung Tudung Di Desa Grujugan Kecamatan Petanahan Kabupaten Kebumen

Halim Qista Karima (Unknown)
Novanda Alim Setya Nugraha (Unknown)
Siti Khomsah (Unknown)
Sena Wijayanto (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2023

Abstract

Desa wisata merupakan inovasi dalam pengembangan pariwisata di Indonesia, salah satunya desa wisata Kampung Tudung di Desa Grujugan Kecamatan Petanahan Kabupaten Kebumen Provinsi Jawa Tengah. Desa wisata Kampung Tudung diharapkan mampu meningkatkan perekonomian Desa Grujugan. Kampung Tudung dikelola oleh kelompok sadar wisata (Pokdarwis) Pringgondani. Saat ini desa wisata Kampung Tudung belum mempunyai tata kelola yang baik. Permasalahan penting yang dihadapi yaitu pemenuhan dokumen dan syarat-syarat pengajuan surat keputusan resmi sebagai desa wisata. Surat tersebut bisa didapat dengan mengajukan reviu ke pemerintah daerah Kabupaten Kebumen. Pengabdian masyarakat ini bertujuan meningkatkan kapasitas Pokdarwis Pringgondani dalam tata kelola desa wisata Kampung Tudung. Metode pengabdian berupa pelatihan dan pendampingan. Tahapan pelaksanaan meliputi observasi, persiapan, implementasi dan evaluasi. Kegiatan pengabdian ini dapat meningkatkan kapasitas Pokdarwis dibuktikan dengan dihasilkannya dokumen borang self assessment untuk pengajuan surat keputusan desa wisata. Dari self assessment tersebut, Pokdarwis dapat memprediksi skor kategori desa wisata Kampung Tudung, yaitu 80 poin atau masuk kategori desa wisata maju. Kegiatan ini mampu meningkatkan pemahaman dan keterampilan Pokdarwis Pringgondani dalam mengelola desa wisata sebesar rata – rata 17,97%.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

ijcosin

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Education Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

1. Peningkatan kualitas masyarakat agar dapat mewujudkan kemandirian bangsa dan berdaya saing nasional dengan tetap memperhatikan kearifan lokal. 2. Pengoptimalan potensi daerah pedesaan untuk peningkatan industri kreatif dan perekonomian masyarakat di pedesaan. 3. Pemanfaatan teknologi hasil ...