Journal of Maritime Empowerment
Vol 5 No 1 (2022): Journal of Maritime Empowerment

PENGADAAN SENAM SEHAT MINGGU PAGI BERSAMA MASYARAKAT KOTA TANJUNGPINANG

Yudi Pratama (Program Studi Pendidikan Biologi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Maritim Raja Ali Haji, Tanjungpinang)
Een Sumarni (Program Studi Pendidikan Biologi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Maritim Raja Ali Haji, Tanjungpinang)
M. Pemberdi Intasir (Program Studi Pendidikan Biologi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Maritim Raja Ali Haji, Tanjungpinang)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2022

Abstract

Olahraga pagi merupakan aktivitas penting yang harus dilakukan oleh setiap orang. Rasa malas dan kesibukan menyebabkan masyarakat sering mengabaikan olahraga pagi. Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk meningkatkan motivasi untuk melakukan olahraga pagi dan meningkatkan kebugaran melalui senam sehat. Kegiatan ini diikuti oleh 52 orang peserta dan dilaksanakan di TCC Mall Tanjungpinang. Setelah kegiatan dilaksanakan, tingkat kebugaran peserta diukur melalui tes jalan kaki sepanjang 1,6 km. data hasil tes ini dianalisis menggunakan norma tes kebugaran. Hasil tes ini menunjukkan bahwa sebanyak 0% atau tidak ada peserta yang memiliki tingkat kebugaran jasmani baik sekali, sebanyak 48% atau terdapat 25 peserta yang masuk pada kategori baik, sebanyak 29% atau terdapat 15 peserta yang masuk pada kategori cukup, 23% atau terdapat 12 peserta yang pada kategori kurang serta 0% atau tidak ada peserta yang masuk pada kategori kurang sekali. Hal ini menunjukkan bahwa kegiatan senam sehat dapat meningkatkan kebugaran.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jme

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Environmental Science Social Sciences

Description

Artikel yang dimuat meliputi HASIL-HASIL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT yang berhubungan dengan pendidikan maritim, kelautan dan perikanan, sosial dan politik kemaritiman, ekonomi dan manajemen maritim, serta teknik dan industri maritim yang telah dipertimbangkan dan disetujui oleh dewan ...