Alchemy Jurnal Penelitian Kimia
Vol 3, No 1 (2004)

SINTESIS DAN KARAKTERISASI HEKSASULFAMETOKSAZOLNIKEL(II) SULFAT DIHIDRAT

Rahardjo, Sentot Budi (Unknown)
Wahyuningsih, Sayekti (Unknown)
Hidayah, Arin Khoirul (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Jan 2015

Abstract

Kompleks nikel(II) dengan sulfametoksazol telah disintesis dalam metanol  dengan perbandingan mol 1 : 6 membentuk [Ni(sm)6]SO4.2H2O (sm = sulfametoksazol). Spektra inframerah menunjukkan pergeseran serapan gugus fungsi N – H primer dan diperkirakan gugus fungsi tersebut terkoordinasi pada ion pusat, kompleks bersifat paramagnetik dengan ?eff  = 2,85 BM, daya hantar listriknya dalam metanol menunjukkan perbandingan muatan kation : anion = 1:1. Spektra UV-Vis menghasilkan dua puncak transisi 3A2g è 3T1g (P) (?2) pada ? 727 nm (13.755 cm-1) dan 3A2g è 3T1g  (F) (?3) pada ? 390 nm (25.641 cm-1). Perkiraan harga 10 Dq transisi 3A2g è 3T1g  (F) (?1) adalah 8842,5 cm-1 (1131nm). Geometri kompleks diperkirakan octahedral.

Copyrights © 2004