Locus Journal of Academic Literature Review
Volume 2 Issue 2 - February 2023

Pengenaan Pajak Penghasilan Terhadap Warga Negara Asing yang Menjadi Wajib Pajak Dalam Negeri

Ricky Ricky (Program Studi Magister Kenotariatan, Fakultas Hukum, Universitas Sumatera Utara.)



Article Info

Publish Date
13 Feb 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisis tentang pertimbangan orang pribadi warga negara asing dapat menjadi wajib pajak orang pribadi dalam negeri yang dikenakan pajak penghasilan dari penghasilan yang berasal dari indonesia; perlindungan hukum bagi warga negara asing sebagai wajib pajak orang pribadi dalam negeri yang telah memperoleh surat persetujuan atas permohonan pengenaan pajak penghasilan hanya atas penghasilan yang diterima atau diperoleh dari indonesia yang dikenakan pajak berdasarkan prinsip worldwide income; dan pemenuhan prinsip keadilan dalam pengenaan pajak penghasilan atas orang pribadi warga negara asing yang menjadi wajib pajak orang pribadi dalam negeri. Penelitian ini bersifat deskriptif analisis, jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian hukum normatif. Sumber data yang digunakan adalah sumber data sekunder yang didukung data primer. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa warga negara asing orang pribadi dapat menjadi wajib pajak orang pribadi dalam negeri yang dikenakan pajak penghasilan di indonesia saja merupakan tax policy pemerintah untuk mencapai tujuan yaitu peningkatan ekonomi, pembukaan lapangan kerja, investasi asing dan teknologi, dan memberikan kepastian hukum agar tenaga kerja asing yang memiliki keahlian berminat untuk tinggal dan membagikan kemampuan kepada sumber daya manusia indonesia. Adapun perlindungan hukum bagi warga negara asing adalah dapat mengajukan keberatan kepada direktorat jenderal pajak atau kantor pajak tempatnya terdaftar. Pengenaan pajak penghasilan warga negara asing wajib pajak orang pribadi dalam negeri tidak sesuai dengan prinsip keadilan horizontal dan vertikal dalam perpajakan karena warga negara indonesia sebagai wajib pajak orang pribadi dalam negeri yang mempunyai tambahan kemampuan ekonomi atau penghasilan yang sama dikenai pajak penghasilan orang pribadi yang lebih tinggi dibandingkan warga negara asing.

Copyrights © 2023