Prosiding Seminar Nasional Rekayasa Teknologi Industri dan Informasi ReTII
Prosiding Seminar Nasional ReTII ke-12 2017

Analisis Potensi Baji Pada Terowongan Tambang Dengan Metode Kinematika Di PT. CSD Blok Cibitung Provinsi Banten

Frengky Seki Banunaek (Mahasiswa MTA UPN Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
20 Mar 2018

Abstract

Aktivitas sistem penambangan underground tentunya akan selalu dihadapkan dengan masalah deformasi dan stabilitas suatu terowongan, seperti pada terowongan Cibitung PT. Cibaliung Sumberdaya dapat terganggu karena adanya pengaruh bidang diskontinu, hal ini terkait dengan kekuatan dari massa batuan yang akan dibongkar, salah satu efek dari struktur yang saling berpotongan maka akan membentuk baji (3 joint berpotongan). Penelitian ini dilakukan di PT. Cibaliung Sumberdaya, Analisis kinematika dilakukan dengan bantuan perangkat lunak DIPS sedangkan untuk analisis blok baji dengan menggunakan UNWEDGE. Potensi baji pada tambang bawah tanah pada blok Cibitung terlihat pada atap kiri. Hasil modeling dengan UNWEDGE menunjukan adanya peningkatan FS yang signifikan bila pada blok ambrukan baji di support dengan  split set tipe galvanis dengan panjang 2 m dengan spacing in plane 1.5 m, spacing out of plane 2 m dan shocrete dengan tebal 3 cm diperoleh nilai FS stabil.Kata kunci :  kinematika, DIPS, ambrukan baji, UNWEDGE

Copyrights © 2017