Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia
Vol 3 No 2 (2023): JAMSI - Maret 2023

Sosialisasi Pengenalan SDKI, SLKI, dan SIKI sebagai Standar Penerapan Asuhan Keperawatan pada Perawat di RUMKIT Tk. II Prof. Dr. J.A. Latumeten Ambon

Hasna Tunny (Program Studi Ilmu Keperawatan dan Profesi Ners, STIKes Maluku Husada, Indonesia)
La Rakhmat Wabula (Program Studi Ilmu Keperawatan dan Profesi Ners, STIKes Maluku Husada, Indonesia)



Article Info

Publish Date
10 Feb 2023

Abstract

Rumah sakit menjadi fasilitas pelayanan yang menyediakan pelayanan rawat inap, jalan serta darurat. Pelayanan yang diberikan profesi keperawatan yaitu memberikan pelayanan keperawatan. Pelayanan keperawatan masih menjadi permasalahan, karena banyak masyarakat yang merasakan ketidakpuasan dan beranggapan kualitas pelayanan yang diberikan belum optimal. Pelayanan keperawatan digunakan dalam memecahkan masalah yang sering disebut pelaksanaan asuhan keperawatan. Standar profesi perawat menyebutkan bahwa daftar diagnosis keperawatan berisikan diagnosis keperawatan yang mengacu pada Standar Diagnosis Keperawatan Indonesia (SDKI) dan daftar keterampilan berisikan intervensi keperawatan yang mengacu pada Standar Intervensi Keperawatan Indonesia (SIKI). Pengetahuan perawat masih kurang terkait penerapan standar asuhan keperawatan pada SDK, SLKI dan SIKI. Metode yang digunakan yaitu ceramah, Pretest dan post-test.47 perawat mengikuti kegiatan sosialisasi. Hasil ditemukan peningkatan pengetehua setelah sosialisasi pengenalan buku 3 S (SDKI, SLKI dan SIKI) dominan pengetahuan pada kategori baik (77,3%). Akhir kegiatan dilakukan pembagian buku 3 S sebagai bahan referensi penerapan standar asuhan keperawatan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jamsi

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Engineering Public Health

Description

Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia (JAMSI) adalah jurnal nasional yang berisi hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya pendidikan, teknik, pertanian, sosial humaniora, komputer dan kesehatan. Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia (JAMSI) ...