Jurnal Abdimas BSI: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 6, No 1 (2023): Februari 2023

Pelatihan Pembuatan Healthy Drink Telang Lemonade

Zarwinda, Irma (Unknown)
Andalia, Rizki (Unknown)
Rinaldi, Rinaldi (Unknown)
Zakaria, Nurmalia (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Feb 2023

Abstract

Indonesia kaya akan bahan alam yang memliki banyak manfaat bagi kesehatan seperti tanaman bunga telang dan lemon dimana bisa diolah menjadi minuman kesahatan (healthy drink). Adapun tujuan dari pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk memberikan pelatihan mengenai cara pembuatan Healthy Drink Telang Lemonade. Metode kegiatan yang digunakan adalah demonstrasi, ceramah dan diskusi yang dilaksanakan pada hari Sabtu Tanggal 26 Febuari 2022 pada pukul 08.00 s.d. selesai, di SMK Farmasi Cut Mutia Kota Banda Aceh. Bahan dan peralatan yang digunakan di kegiatan ini seperti spanduk, brosur, alat peraga yang digunakan berupa bahan dan alat untuk membuat healthy drink seperti bunga telang, lemon, selasih, daun mint, air hangat, es batu, madu dan sendok serta gelas. Peserta yang mengikuti kegiatan ini adalah siswa dan siswi SMK Farmasi Cut Mutia Kota Banda Aceh yang beranggotakan ± 23 orang.  Tingkat pengetahuan siswa dan siswi tentang healthy drink telang lemonade tergolong rendah yaitu 61,875% sehingga pelatihan ini perlu dilakukan agar siswa dan siswi mengetahui informasi lebih lanjut mengenai khasiat dan manfaat dari bunga telang, sedangkan tingkat kepuasan siswa dan siswi SMK Farmasi Cut Mutia Kota Banda Aceh terhadap kegiatan ini sebesar 100% yang artinya tergolong sangat tinggi. Kegiatan pengabdian ini berjalan dengan lancar dan tepat sasaran serta antusiasme siswa dan siswi terhadap kegiatan ini sangat tinggi. Oleh karena itu, penentuan sasaran dan pemilihan metode penyampaian sangat berpengaruh terhadap keberhasilan suatu kegiatan pengabdian.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

abdimas

Publisher

Subject

Environmental Science

Description

Jurnal Abdimas BSI sebagai bagian dari semangat menyebarluaskan hasil dari pengabdian pada masyarakat. Situs Jurnal Abdimas BSI menyediakan artikel-artikel jurnal untuk diunduh secara gratis. Jurnal Abdimas BSI adalah jurnal ilmiah nasional yang merupakan sumber referensi akademisi di bidang ...