Madaniya
Vol. 4 No. 1 (2023)

Utilisasi UMKM Kreatif Melalui Product Branding Pada Era Society 5.0

Lorena Dara Putri Karsono (Institut Agama Islam Negeri Kudus)
Khotiibah Azzarqo (Institut Agama Islam Negeri Kudus)



Article Info

Publish Date
08 Feb 2023

Abstract

Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yaitu mengembangkan potensi dan kreeativitas obyek pengabdian dalam ikut serta mengembangkan ekonomi kreatif di lingkup generasi Z dengan memanfaatkan digitalisasi pada era society 5.0. Selanjutnya bagaimana cara melaksanakan aspek manajemen usaha yang baik, mulai dari membuat merek (brand) sendiri, memasarkan produk, serta menghitung seluruh biaya operasional sampai harga jual produk itu sendiri. Ekonomi kreatif yang diusung sebagai konsep di era society 5.0 menjadikan penopang utamanya adalah teknologi dan kreativitas, ide dan stock of knowledge dari sumber daya manusia (SDM). Industri kreatif pada era society 5.0 akan bisa tercapai sesuai dengan program yang dibentuk pemerintah apabila sumber daya yang dipersiapkan memenuhi komponen digital, human, local, global dan balance. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini meliputi metode edukasi, pelatihan dan pendampingan. Sasaran kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah kelompok mahasiswa yang tergabung dalam Inisiasi (Inkubator Bisnis Universitas ‘Aisyah Surakarta). Program yang dilakukan meliputi penggalian potensi mahasiswa sebagai sasaran kegiatan, penelusuran literatur UMKM kreatif, selanjutnya pelatihan dan pendampingan terkait product branding yang berbasis digital. Hasil menunjukkan bahwa utilisasi (pemanfaatan) UMKM Kreatif di kalangan generasi Z, khususnya di kelompok mahasiswa Inisiasi (Inkubator Bisnis Universitas ‘Aisyah Surakarta) sangat baik sehingga dapat menghasilkan keluaran berupa merek (brand) sendiri. Untuk itu mahasiswa dalam menghadapi era society 5.0 yang serba digital dapat memanfaatkan potensi dan kreativitas dalam aspek ekonomi kreatif. Selain itu pemahaman yang baik dalam manajemen usaha dan pemasaran produk sehingga nantinya para generasi Z mampu bersaing dan ikut serta pada perekonomian global.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

contents

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Library & Information Science

Description

Madaniya (ISSN 2721-4834) adalah jurnal ilmiah yang menerbitkan artikel tentang pengabdian kepada masyarakat dalam perspektif multidisiplin ilmu. Jurnal ini merupakan wadah untuk para akademisi, praktisi, dan masyarakat untuk mengeksplorasi isu-isu dan praktik yang berkaitan dengan penelitian, ...