Madaniya
Vol. 4 No. 1 (2023)

Penyuluhan Diaphragm Breathing Exercise Pada Ibu Hamil di PMB Vitri Suzanti Kota Palembang

Dahliah Dahliah (Poltekkes Kemenkes Palembang)
Nada Septa (Poltekkes Kemenkes Palembang)
Ummu Syafa Adila (Poltekkes Kemenkes Palembang)
Rana Amelia (Poltekkes Kemenkes Palembang)
Rosyati Pastuty (Poltekkes Kemenkes Palembang)



Article Info

Publish Date
13 Feb 2023

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan pada ibu hamil di PMB Vitri Suzanti Kota Palembang. Berdasarkan data kunjungan ibu hamil tahun 2022 terdapat 361 kunjungan ibu hamil. Sebagian besar mengalami keluhan cepat lelah, terasa sesak terutama pada trimester ketiga, dan cemas saat kehamilan dan menghadapi persalinan. Tujuan kegiatan Program Kreativitas Mahasiswa-Pengabdian Masyarakat ini adalah meningkatkan pengetahuan ibu hamil tentang diaphragm breathing exercise dan penggunaan otot diapragma selama masa kehamilan. Metode yang digunakan dengan memberikan penyuluhan dan pemutaran video tentang diaphragm breathing exercise. Target capaian kegiatan yaitu meredakan dispnea, kelelahan, dan meningkatkan fungsi paru sehingga memberikan rasa nyaman dan mengurangi kecemasan pada ibu hamil. Kegiatan pengabdian masyarakat ini terbagi menjadi tiga tahap, yaitu 1) tahap persiapan, 2) tahap pelaksanaan kegiatan, 3) tahap evaluasi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

contents

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Library & Information Science

Description

Madaniya (ISSN 2721-4834) adalah jurnal ilmiah yang menerbitkan artikel tentang pengabdian kepada masyarakat dalam perspektif multidisiplin ilmu. Jurnal ini merupakan wadah untuk para akademisi, praktisi, dan masyarakat untuk mengeksplorasi isu-isu dan praktik yang berkaitan dengan penelitian, ...