Jurnal Sastra Indonesia
Vol 9, No 2 (2020): JURNAL SASINDO

ANALISIS GAYA BAHASA PADA CERPEN “TEGAK LURUS DENGAN LANGIT” KARYA IWAN SIMATUPANG (SUATU TINJAUAN STILISTIKA)

Anjelina Monika Panjaitan (Unknown)
Ika Haryanti Hutasoit (Unknown)
Saulina Heliwaty Sihombing (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Nov 2020

Abstract

Analisis Gaya Bahasa dalam Kumpulan Cerpen Tegak Lurus dengan Langit (Suatu Tinjauan Stilistika). Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan (1) Gaya Bahasa dalam cerpen Tegak Lurus dengan Langit (2) Efek penggunaan gaya bahasa dalam cerpen Tegak Lurus dengan Langit. Data dalam penelitian ini adalah kata, frasa, klausa, kalimat serta paragraf yang terdapat dalam cerpen Tegak Lurus dengan Langit. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah teknik baca, dan teknik catat. Penelitian ini dilakukan dengan mengidentifikasi, mendeskripsikan, dan menganalisis gaya bahasa dalam kumpulan cerpen Tegak Lurus dengan Langit karya Iwan Simatupang berdasarkan tinjauan stilitika. Hasil penelitian ini adalah sebagai berikut: penggunaan gaya bahasa seperti gaya bahasa (1) perumpamaan, (2) personifikasi, (3) hiperbola dan (4) innuendo. Pada aspek efek penggunaan gaya bahasa dalam cerpen Tegak Lurus dengan Langit karya Iwan Simatupang  meliputi, (1) efek senang, (2). perasaan iba atau kasihan, (3). rasa marah atau jengkel,(4). perasaan sedih atau terharu. Berdasarkan hasil penelitian ini, diajukan saran yaitu mahasiswa diharapkan dapat mengkaji dan meneliti cerpen Tegak Lurus dengan Langit karya Iwan Simatupang dengan kajian stilistika, maupun dengan metode kajian yang berbeda sebagai wujud pengembangan ilmu pengetahuan di bidang Bahasa dan Sastra Indonesia dan pembaca diharapkan dapat memahami dan mengambil pelajaran dari hasil penelitian untuk pengaplikasian dalam kehidupan sosial.Kata Kunci : Cerpen, Gaya bahasa, Stilistika.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

sasindo

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

urnal Sastra Indonesia (Sasindo) merupakan media publikasi hasil penelitian dan kajian konseptual dalam bidang sastra, media pembelajaran sastra, linguistik, seni budaya, multimedia senimatografi, dan kajian media massa. Bidang sastra memuat tentang ilmu sastra, sejarah sastra, kritik sastra, dan ...