Kariman: Jurnal Pendidikan Keislaman
Vol. 2 No. 1 (2014): Pendidikan dan Keislaman

MODEL PEMBELAJARAN CIRLC UNTUK PEMBELAJARAN KMQT-TPJ

Miftahol Arifin (IAI Al-Khairot)



Article Info

Publish Date
21 Sep 2018

Abstract

Optimalisasi pembentukan insan al-Kamil salah satunya dapat dilakukan dengan cara membentuk kepribadian peserta didik yang islami. Pembentukan tersebut dapat dilakukan dengan cara membiasakan membaca Al-Qur’an, memahami artinya, dan mentadabburi maksudnya mulai sejak dini . Pembiasaan ini tidak cukup dilakukan dengan program ekstrakurikuler maupun tugas mandiri akan tetapi harus dijadikan mata pelajaran muatan lokal sebagai komitmen pembentukan insan al-Kamil melalui pengambangan kurikulum muatan lokal. Mata pelajaran tersebut salah satunya disebut KMQT-TPJ (Khatam Membaca Al-Qur’an dan Terjemahannya-Tiga Puluh Juz). Permasalahannya bagaimana KMQT-TPJ itu dilakukan agar dapat dilaksanakan secara efektif sesuai dengan kalender pendidikan dan sebaran hari efektif belajar pada setiap semester. Guru sebagai pelaksana dan pengembang kurikulum harus mampu menentukan strategi dan model pembelajaran yang inovatif. Salah satu strategi belajar yang sesuai dengan KMQT-TPJ adalah Model Pembelajaran CIRLC (Cooperative Integrated Reading, Listening and Composition). CIRLC adalah model pembelajaran CIRC (Cooperative Integrated Reading and Composition) yang dimodifikasi. Menurut Slavin, CIRC adalah sebuah program yang komprehensif untuk mengajar pelajaran membaca, menulis, dan seni berbahasa.

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

kariman

Publisher

Subject

Religion Education

Description

Focus and Scope The journal focuses its scope on the issues of Education and Islamic Studies. We invite scientists, scholars, researchers, as well as professionals in the field of Islamic Education to publish their researches in our Journal. The journal publishes high quality empirical and ...