Tugas Pengawas Sekolah sebagai supervisor tidak hanya terbatas pada membina guru agar bisa mendidik dan mengajar dengan baik, tetapi juga berupaya meningkatkan pribadi guru, memberi dorongan kepada guru agar mengembangkan profesinya, membantu guru dalam menyesuaikan pembelajaran dengan kebutuhan dan kondisi saat ini serta tugas dan fungsi lain yang sesuai dengan kompetensi yang dimiliki oleh seorang Pengawas Sekolah. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan tugas dan fungsi Pengawas Sekolah dalam meningkatkan kompetensi guru di SMP N 3 Mojoagung Kabupaten Jombang. Melalui kegiatan observasi, wawancara dan dokumentasi dapat diketahui Pengawas Sekolah melakukan tugas supervisi dengan mengidentifikasikan kebutuhan peningkatan kompetensi guru sebagai bahan In-Service. Hasil dari identifikasi tersebut, Pengawas Sekolah melakukan In house training atau workshop kepada guru mengenai perangkat pembelajaran, pedoman penilaian dan bimbingan sesuai dengan kebijakan kurikulum yang berlaku sehingga dapat meningkatkan kompetensi guru.
Copyrights © 2023