Abstrak Pelayanan bimbingan dan konseling sangat dibutuhkan bagi anak anak usia dini, supaya dapat mencegah kekerasan seksual yang dapat terjadi pada anak usia dini. Pengabdian ini dilakukan menggunakan layanan bimbingan konseling salah satunya layanan informasi. Layanan Informasi yang diberikan menggunakan fun card atau kartu tempel. Kartu tempel tersebut akan diperagakan kepada siswa/i PAUD pada media boneka, layanan ini nanti juga diselingi dengan senam dan lagu terkait anggota tubuh yang boleh disentuh dan yang tidak boleh disentuh. Pemberian layanan ini nanti juga bekerjasama dengan mahasiswa program studi bimbingan dan konseling serta para guru PAUD di sekolah tersebut. Hasil pengabdian ini lebih khususnya dapat menjadi rujukan bagi para guru, mahasiswa dan calon pendidik nantinya dalam mencegah kekerasan seksual pada anak usia dini, hasil penelitian ini juga dapat menjadi bahan ajar atau teori dalam mata kuliah Psikologi Anak Usia Dini, Belajar dan Pembelajaran dan Psikologi Pendidikan. Hasil Penelitian ini nanti juga akan ditampilkan pada publikasi pengabdian ilmiah nasional terakreditasi dan sebagai bahan ajar pendukung bagi mahasiswa.
Copyrights © 2022