Penelitian kualitatif ini bertujuan untuk mendeskripsikan pematuhan dan pelanggaran maksim prinsip kerja sama dalam gelar wicara Catatan Demokrasi tvOne: Ketika Presiden ‘Digelitik’ Kritik. Subjek penelitian ini adalah tuturan narasumber dalam gelar wicara Catatan Demokrasi tvOne, sedangkan objeknya adalah maksim-maksim dalam prinsip kerja sama. Penelitian ini menggunakan metode simak dengan teknik catat. Metode simak dilaksanakan dengan menyaksikan secara langsung acara Catatan Demokrasi tvOne, sedangkan teknik catat dilakukan dengan mencatat tuturan pada wacana politik dalam gelar wicara Catatan Demokrasi tvOne yang diamati melalui aplikasi Youtube, kanal tvOneNews. Pada tututuran tersebut ditemukan pematuhan dan pelanggaran prinsip kerja sama, yaitu maksim kuantitas, maksim kualitas, maksim relevansi, dan maksim cara. Penelitian ini juga mendeskripsikan kesesuainnya dengan bahan ajar teks debat di SMA.Kata Kunci: Gelar Wicara, Prinsip Kerja Sama, Debat
Copyrights © 2023