JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)
Vol. 6 No. 3 (2023): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)

Pelaksanaan Pembelajaran PAI pada Kurikulum 2013 melalui Pendekatan Saintifik Learning

Neliwati, Neliwati (Unknown)
Safitri, Dewi (Unknown)
Ramadhan, Mhd Roshan (Unknown)
Aqilla, Najla Puteri (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Mar 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pelaksanaan pembelajaran PAI pada kurikulum 2013 melalui pendekatan saintifik learning di SMP IT Ad-Durrah Kec Medan Marelan. Fokus pembahasan penelitian ini yaitu tentang Kemampuan guru mengenai pendekatan saintifik learning pada pembelajaran PAI di sekolah SMP tersebut, Pendekatan saintifik ini adalah anjuran dari kurikulum 2013 namun masih banyak pendidik yang belum paham akan pendekatan santifik ini. Sebagaimana yang kita pahami bahwa pelaksanaan pembelajaran dengan pendekatan saintifik learning ini akan berjalan dengan baik jika guru telah memahaminya. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan metode study deskriptif. Pemerolehan data dilakukan dengan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Dan selanjutnya dilakukan teknik reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan sebagai upaya hasil analisis data. Hasil dari penelitian ini menemukan bahwa Pelaksanaan pembelajarann pai pada kurikulum 2013 melalui pendekatan saintifik learning di SMP IT Ad-Adurrah masih belum berjalan dengan maksimal. Hal ini terjadi karena masih ada beberapa guru pai yang ada di SMP IT Ad-Durrah yang belum tau apa itu pendekatan saintifik learning. Dan ketidak tauan ini menyebabkan terkendalanya penerapan pendekatan santifik ini dalam pembelajaran sehingga Pendekatan saintifik learning masih belum berjalan maksimal disekolah tersebut.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JIIP

Publisher

Subject

Humanities Education Mathematics Other

Description

JIIP – Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Jurnal ilmiah ber-ISSN yang difokuskan pada keilmuan pendidikan secara umum antara lain: Pendidikan Bahasa dan sastra Indonesia, Pendidikan Sejarah, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Pendidikan Teknologi Informasi, Pendidikan ...