Jurnal Peduli Masyarakat
Vol 5 No 1 (2023): Jurnal Peduli Masyarakat: Maret 2023

Upaya Pencegahan Leptospirosis Menggunakan Sabun Pencuci Tangan Daun Sirih di Kelurahan Joyotakan, Serengan, Surakarta

Yusianti Sliviani (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Nasional)
Tri Harningsih (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Nasional)



Article Info

Publish Date
23 Feb 2023

Abstract

Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk memberikan informasi kepada masyarakat mengenai manfaat daun sirih sebagai antiseptik sebagai pencegahan leptospirosis serta memberikan informasi pengetahuan masyarakat mengenai bahaya penyakit leptospirosis di Kelurahan Joyotakan Surakarta. Penyuluhan dilakukan dengan metode ceramah, diskusi tanya jawab dan demonstrasi pembuatan produk. Materi penyuluhan terdiri dari pembuatan ekstrak daun sirih sebagai antiseptik leptospira penyebab penyakit leptospirosis. Sebelum diberikan materi dan pada akhir kegiatan dilakukan test berupa pre test dan post test guna mengetahui ada tidaknya peningkatan pengetahuan dari peserta terkait materi. Antusiasme peserta penyuluhan sangat baik dengan tingkat kehadiran 100% dan dapat dilihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan saat sesi diskusi dan tanya jawab. Hasil uji t berpasangan diperoleh nilai p = 0,000 (0,0001) maka dapat disimpulkan ada perbedaan yang signifikan antara hasil pre-test dan post-test sebelum dengan sesudah pemberian penyuluhan. Angket kepuasan peserta penyuluhan telah diuji dengan uji validitas.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JPM

Publisher

Subject

Education Health Professions Languange, Linguistic, Communication & Media Medicine & Pharmacology Other

Description

JURNAL PEDULI MASYARAKAT merupakan jurnal pengabdian masyarakat yang diterbitkan oleh Global Health Science Group pada volume 1 nomor 1 November 2019 dengan p-ISSN 2715-6524 dan e-ISSN 2721-9747 Jurnal ini menerima manuskrip yang berfokus pada kegiatan yang ada di masyarakat baik dalam bidang ...