Gunung Djati Conference Series
Vol. 13 (2022): The Conference on Islamic Early Childhood Education (CIECE)

Permainan Ular Tangga untuk Pengenalan Huruf Hijaiyah Anak Usia Dini

Aam Kurnia (Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung)
Zaenal Muftie (Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung)
Rima Maryamah (Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung)



Article Info

Publish Date
18 May 2022

Abstract

Pendidikan Anak Usia Dini yaitu suatu cara dalam memberikan rangsangan pendidikan baik jasmani dengan rohani terhadap anak yang berusia 0 sampai usia enam tahun. Berdasarkan hasil observasi di RA Ar-Rifa, terlihat bahwa pengenalan huruf hijaiyah belum berkembang dengan optimal. Dari lima belas orang siswa terhitung ada tujuh orang siswa dengan memiliki nilai belum berkembang dalam suatu mengenal huruf dengan pembelajarannya menggunakan kartu huruf hijaiyah. Tujuan dilakukannya penelitian tersebut yaitu agar dapat mengetahui bagaimana aktivitas bermain alat permainan papan ular tangga di kelompok B RA Ar-Rifa, untuk mengetahui bagimana pengenalan huruf hijaiyah pada anak usia dini di kelompok B RA Ar-Rifa dan untuk mengetahui hubungan aktivitas bermain ular tannga dengan pengenalan huruf hijaiyah pada anak usia dini di kelompok B RA Ar-Rifa. Metode yang digunakan di dalam penelitian ini adalah kuantitatif. Teknik yang dipakai dalam pengumpulan data penelitian ini adalah observasi, wawancara, serta unjuk kerja. Adapun teknik analisis data yang dipakai adalah analisis parsial, uji normalitas, uji korelasi serta uji hipotesis. Berdasarkan hasil di dalam penelitian tersebut diketahui bahwa terdapat atau adanya hubungan yang signifikan antara aktivitas bermain ular tangga dan pengenalan huruf hiajiyah, dengan hasil rhitung 0,899 > rtabel 0,514. Dari hasil korelasi tersebut termasuk kedalam kelompok interval 0,80-1,000 yang menunjukan bahwa tingkat hubungan sangat kuat.

Copyrights © 2022