Journal of SPORT (Sport, Physical Education, Organization, Recreation, and Training)
Vol 7, No 1 (2023): Journal of S.P.O.R.T

SUMBANGAN KECEPATAN REAKSI DAN POWER OTOT TUNGKAI TERHADAP HASIL SPRINT 100 METER

meinganga anipo (Unknown)
Leni Apriani (Universitas Islam Riau)



Article Info

Publish Date
12 Mar 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sumbangan kecepatan reaksi dan power otot tungkai terhadap hasil sprint 100 meter. Jenis penelitian ini merupakan penelitian korelasi. Sampel penelitian ini berjumlah 22 orang. Peneliti menggunakan instrumen penelitian pada tiap variabel yaitu ; menggunakan tes mistar pada variabel kecepatan reaksi, menggunakan test standing board jump pada daya ledak otot tungkai, serta menggunakan lari sprint untuk mengukur kemampuan lari sprint 100 meter. Berdasarkan hasil penelitian yang sudah dilakukan maka diperoleh nilai r pada tiap variable lebih kecil dari pada r tabel, maka dapat disimpulkan bahwa : Tidak terdapat sumbangan / kontribusi yang signifikan pada kecepatan reaksi terhadap lari sprint 100 meter. Tidak terdapat sumbangan / kontribusi yang signifikan pada Power otot tungkai terhadap lari sprint 100 dan tidak terdapat sumbangan / kontribusi yang signifikan pada kecepatan reaksi dan power otot tungkai terhadap lari sprint 100 meter.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

sport

Publisher

Subject

Education Social Sciences Other

Description

Artikel yang diterbitkan pada Journal of S.P.O.R.T melingkupi berbagai macam penelitian yang bertema olahraga pendidikan, olahraga prestasi dan olahraga rekreasi. Olahraga pendidikan melingkupi : Model pembelajaran penjas, metode pembelajaran penjas, dan yang berkaitan dengan olahraga pada tingkat ...